:
  • SELALU TERCEPAT DAN SELALU MEMAHAMI

    SELECT YOUR LANGUAGE


    Powered By Google Translate

    Penerapan Syariat Islam di Aceh Harus Sesuai Rohnya (islam menjadi rahmat bagi seluruh alam) !


    Maklumat pemberlakuan syariat Islam di Aceh.

    BANDA ACEH - Ketua Ikatan Sarjana Wanita Indonesia (ISWI) Aceh, Naimah Hasan, mengharapkan penerapan syariat Islam secara kaffah (menyeluruh) di provinsi berjuluk Serambi Mekah harus sesuai dengan "rohnya". yakni, Islam menjadi rahmat bagi seluruh alam.

    "Tentunya semua rakyat Aceh pasti mendukung syariat Islam. Karenanya, kita berharap dalam penerapannya di lapangan jangan sampai lari dari rohnya Islam itu sendiri," katanya di Banda Aceh, Rabu.

    Hal ini sesuai misinya bahwa Islam memberikan rahmat bagia semua penghuni bumi.

    "Artinya, syariat Islam yang kita terapkan itu harus mengacu kepada 'rahmatan lilalamin' (rahmat bagi sekalian),'' katanya. ''Memberikan rahmat tidak hanya kepada manusia, tapi juga alam dan seisinya."

    Sumber: Antara


    0 komentar:

    Posting Komentar