:
  • SELALU TERCEPAT DAN SELALU MEMAHAMI

    SELECT YOUR LANGUAGE


    Powered By Google Translate

    Menelisik Jejak Islam Di Negara Sekular Eropa ! [4]


    Google.com
    7. Jerman
    Muslim Jerman (weaselzippers.us)
    Sebagian besar umat Islam di Jerman berasal dari Turki. Akar leluhur yang kuat itu membuat umat Islam Jerman menjaga silaturahimnya dengan Negeri Dua Benua tersebut.

    Selain orang Turki, Muslim Jerman juga datang dari dari orang-orang Bosnia dan Kosovo, yang lari ke Jerman selama Perang Balkan.

    Sampai saat ini umat Islam di Jerman dianggap 'pekerja tamu', yang suatu hari akan meninggalkan negara itu.

    Isu kekerasan rasis adalah masalah sensitif di Jerman. Pemerintah Jerman mencoba berbagai strategi untuk menekan kasus kekerasan tersebut. Hasilnya cukup baik, umat Islam di Jerman sedikit terlindungi dari diskriminasi.

    8. Swedia
    Muslim Swedia Saat Berbuka Puasa. (republika)
    Populasi Muslim di Swedia cukup luas. Umat Islam di Sweda berasal dari imigran Turki, Bosnia, Irak, Iran, Lebanon dan Suriah.

    Swedia termasuk negara yang menjunjung multikulturalisme. Selain itu, Swedia juga menjunjung nilai-nilai toleransi di antara umat beragama.

    Tak hanya itu, Swedia juga memberi peluang kepada imigran menjadi warga negara, setelah menetap minimal lima tahun di Swedia. Perkembangan populasi Islam yang signifikan ini, membuat Pemerintah Swedia memberi bantuan dana pada badan perwakilan negara.

    Meski negara berusaha bersikap baik pada golongan minoritas, seperti umumnya negara-negara Eropa yang memiliki komunitas Islam signifikan, tetap saja muncul kritik perlakuan diskriminatif terhadap umat Islam yang merasa terlalu sering dipersalahkan atas masalah-masalah kemasyarakatan.


    Penyusun : Zainul Hakim
    Sumber: Uniknya.com


    Baca artikel sebelumnya : 
    Menelisik Jejak Islam Di Negara Sekular Eropa ! [3]






    0 komentar:

    Posting Komentar