:
  • SELALU TERCEPAT DAN SELALU MEMAHAMI

    SELECT YOUR LANGUAGE


    Powered By Google Translate

    Waspadai : Optimisme Yang Berlebihan !



    ilustrasi
    Ada sebagian pemuda yang bergaul di tengah orang - orang yang berkomitmen. Artinya, seisi rumanya komitmen, saudara-saudaranya komitmen, fakultas tempat tempat dia belajar juga memiliki komitmen. Ketika berbicara, ia akan berkata, Orang-orang semuanya memiliki komitmen, mereka semuanya menuju jalan ALLAH, tidak ada yang berbuat maksiat, mereka semua Alhamdulillah, sopan-santun, saling akrab dan menyambut panggilan-Nya.”

    Orang seperti ini kebalikan yang diatas tadi, Ia lupa bahwa ada kekurangan di masyarakat. Diantara bukti kekurangan tersebut misalnya, banyak pertandingan olahraga yang dihadiri lebih dari enam puluh ribu orang. Mereka berhamburan dalam kesia-siaan.

    Lalu apa artinya semua ini ?

    Artinya, Pertandingan-pertandingan tersebut lebih berguna bagi umat dan agama Islam daripada ceramah-ceramah agama.

    وَقَلِيلٌ مِنْ عِبَادِيَ الشَّكُورُ

    ALLAH berfirman :”Dan sedikit sekali dari hamba-hamba-Ku yang berterima kasih.”(QS.Saba:13)

    Di setiap tempat, anda akan melihat sebagian orang mendengarkan musik, sebagian lagi pergi ke masjid ketika adzan berkumandang, sebagian yang lain nongkrong di warung kopi, sebagian yang lain duduk tenang mendengarkan ceramah agama, sebagian lagi mencintai Al-Qur’an, sebagian yang lainya menyukai majalah porno, sebagian lain senang bersiwak, sebagian yang lainnya masih suka merokok. Hal ini sudah ketentuan ALLAH di alam ini.


    Penyusun : Zainul Hakim
    Sumber :  Buku "Selagi masih muda" karya DR.A'idh Al-Qarni, M.A


    0 komentar:

    Posting Komentar